Senin, 04 Januari 2010

barobbo'nya orang Bone




Barobbo ini sangat populer di tanah Bugis sana. Khususnya waktu musim jagung. Kemarin sore entah kenapa tiba-tiba saja teringat dengan masakan satu ini. Begitu saja ngomong ke suami, "Duh, pengen makan barobbo dah", (Duh.... padahal sebenarnya pengen diet, tapi kok yang keingetan makanan melulu ya:-)). Suamiku sih diam saja. Tiba-tiba tadi pagi pulang belanja, suami nunjukin jagung yang lumayan gede-gede. "Nih..., siapa yang pengen barobbo" katanya.
Hmmm... alhamdulillah jadi juga makan barobbo:-)). Tapi bagus juga kali barobbo ini diambil sebagai menu diet:-))

bahan :
Jagung
Ayam (goreng dan suwir-suwir) atau udang
Bawang merah
Bawang putih
Merica
Bayam/kangkung/sawi
Daun sup

Pelengkap: bawang goreng, cabe+jeruk nipis, perkedel jagung.

Bahan untuk perkedel jagung: jagung, telur 1 biji, bawang merah, bawang putih, merica, tepung 1 sendok, daun sup+daun bawang (lebih enak lagi pake udang).

cara membuat;
1. Jagung diparut, masukkan dalam panci (sisakan juga buat perkedel) tambahkan air dan masak (bisa ditambahkan udang).
2. Tambahkan irisan bawang merah dan bawang putih, bila sudah mendidih masukkan sayuran, daun sup, merica dan garam.

Perkedal: haluskan bawang merah dan bawang putih, campur dengan jagung parut, tambahkan telur, garam, merica, potongan daun sup+daun bawang, tambahkan tepung satu sendok aduk rata dan goreng (lebih enak lagi pake udang).

Cara Saji: Siapkan bubur dalam mangkuk, taburi atasnya dengan ayam goreng, bawang goreng dan perkedel jangung. Siap dimakan dengan cabe ulek+perahan jeruk nipis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

adbrite